Kamis, 11 Maret 2010

Status terkini

REMBANG – Manajemen PSIR Rembang kemarin mendaftarkan dua pemain tambahan ke PT Liga Indonesia. Mereka adalah Subari, striker asal Pangkal Pinang Kepulauan Bangka Belitung yang sebelumnya membela salah satu klub Divisi I di Aceh, serta Joko Sasongko, gelandang serang asal Boyolali yang dulu pernah membela Persijatim.
Pendaftaran dua pemain tambahan itu, tepat bersamaan dengan hari terakhir pendaftaran pemain tambahan yang ditetapkan PT Liga Indonesia, yakni 15 Desember. Jika proses pendaftaran pemain tersebut tak menemui kendala, maka dengan tambahan dua pemain itu, anggota skuad Laskar Dampo Awang bakal berjumlah 25 pemain.
Kedua pemain itu sendiri didaftarkan setelah mendapatkan rekomendasi dari tim pelatih yang dikepalai Eddy Simon Badawi. Ketika ditemui kemarin, Sekretaris PSIR Asmadi Karo Karo mengatakan, meski langsung didaftarkan, namun manajemen kemarin masih harus menunggu surat kelengkapan pemain dari tim terdahulunya.

http://psirrembang.wordpress.com/

Saya tidak jadi bermain di PSIR Rembang...sekarang saya di PELITA JAYA U-21 statusnya sebagai pemain pinjaman....

Semoga tahun 2010 ini saya bisa membela tim divisi Utama atau Liga Super.....amiin

Mudahkan ya Alloh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar